Anda Mau Mengintip Alam Kubur ? Ini Hasilnya

Hanya ilustrasi, kondisi sebenarnya tentu sangat mengerikan. Pasang gambar yg lebih ngeri, kawatir Anda tdk jadi membaca


Dari Sa'id dari Qotadah dari Anas sesungguhnya Nabi sholallohu 'alaihi wa salam bersabda " Sesungguhnya hamba ketika diletakkan di dalam kuburn dan teman-temannya yang mengantarkan berpaling darinya, jenazah mendengar suara sandal mereka. Dua malaikat datang kepadanya kemudian mendudukkan jenazah itu. Keduanya lalu bertanya kepada mayit " ma kunta taqulu fii hadza rojul Muhammad SAW ?" apa perkataanmu tentang lelaki ini (Nabi Muhammad SAW) ?"
Maka jika mayit iman dia menjawab <aku bersaksi bahwa sesungguhnya dia adalah hamba Alloh dan utusan Alloh>.
Setelah demikin lalu dikatakan kepada jenazah " lihatlah kepada tempatmu dari neraka, Alloh sungguh telah menggantikan untukmu dengan tempat yang lebih baik (surga)".
Nabi bersabda sehingga jenazah melihat kedua tempat itu , (surga dan neraka).

Dan apabila mayit itu kafir atau munafiq maka dikatakan kepadanya "ma kunta taqulu fii hadza rojul? apa yang kau katakan tentang lelaki ini ?" mayit itu berkata <aku tidak tahu, aku berkata seperti apa yang dikatakan manusia>
Dikatakan kepada mayit "engkau tidak tahu, engkau tidak membaca"

Kemudian dipukullah mayit tersebut satu pukulan diantara dua telinga sehingga menjerit keras. Suara lengkingan mayat dalam kubur terdengar oleh makhluk di sekitarnya selain jin dan manusia.

Hadits Riwayat Nasai Kitabuljanaiz juz 4 hal.97-98


Allohu akbar


Tidak terasa posting blog yang ditampilkan ini draftnya sudah delapan tahun lalu. Sekarang baru menuliskembali.
Tema kali ini untuk saling mengingatkan di antara kita. Permasalahan dalam kubur yang pasti kita hadapi, tinggal menunggu waktu mundur.

Di hadits lain bahwa kubur adalah awal prosesi akhirat. Jika di dalam kubur seorang hamba mendapati suasana menyenangkan maka selanjutnya akan lebih mudah. Tetapi jika di kubur saja sudah merasakan siksaan maka tinggal tunggu siksaan yang lebih dahsyat lagi di padang makhsar dan akhirat.

Eksekusi dua malaikat rupanya menjadi pertanda akan seperti apa nasib selanjutnya yang bakal dihadapi mayat.

Pertanyaan yang sama " ma kunta taqulu fii hadza rojul"
Suatu hal yang membuat jawaban berbeda tentu bukan hal yang sesederhana.

Orang iman dapat menjawab benar dan tepat sehingga malaikat bersikap baik. Hal demikian sesuai dengan firman Alloh SWT dalam surah Ibrohim (14):27 " Alloh menetapkan kepada orang iman dengan ucapan yang tetap di dunia dan di akhirat dan Alloh menyesatkan kepada orang-orang dzalim dan Alloh mengerjakan apa yang dikehendaki"

Kalimat < ucapan yang tetap di dunia> maksudnya " في القبر عند السؤءل" di dalam kubur ketika menghadapi pertanyaan.

Hubungan positif antara hadits di bagian atas dengan ayat 27 surah Ibrohim yang barusan, membuat kita semakin yakin.
Suksesnya jawaban oleh jenazah dalam kubur bukan semata karena menghapalkan bahasa Arab atau sekedar ditalqin oleh pemimpin ta'ziyah selepas dikebumikan.
Proses panjang selama hidup seseorang yang mengimani Alloh dan utusannya dengan senantiasa mengindahkan firmanNya. Memahami kemudian mengamalkan dalam kehidupan nyata. Dengan cara demikianlah maka Alloh yang memberi ilham, menetapkan ucapan mayit dapat benar.

Jeritan mayat karena hantaman keras malaikat hingga terdengar makhluk disekitarnya selain jin dan manusia.
Cukup dengan kalimat ini insan beriman akan semakin beriman. Alloh SWT swt sengaja memberikan ujian keimanan melalui sabda utusanNya.

Baca Artikel Lainnya :

Bisnis Aman Di Era Digital


Comments

Popular posts from this blog

Bahaya Muflis

Puasa Syawal, Bukan Bid'ah ?